Resep Minuman Unik untuk Usaha

Resep Minuman Unik Untuk Usaha

Resep Minuman Unik untuk Usaha-Beragam jenis minuman bisa dijadikan ide usaha, mulai yang bercita rasa dominan manis, sedikit gurih karena campuran susu atau santan, hingga yang ditambah dengan perisa tertentu.

Aneka resep minuman untuk usaha selalu menghadirkan tampilan dan sensasi rasa baru yang menarik untuk dicoba. Meski diracik dari bahan-bahan dan langkah yang sederhana, hasil akhirnya hampir tak pernah mengecewakan.

Sajian Menarik, Kreasi Resep Minuman Unik untuk Usaha

Karena unik, minuman yang dijual untuk usaha perlu memiliki kekhasan penyajian tersendiri. Baik dari segi warna, tempat penyajian hingga tentu saja rasanya yang selalu membuat ingin lagi dan lagi. Berikut ini adalah beberapa resep minman unik yang dapat dicoba untuk usaha.


1. Resep Es Mambo Klasik

Resep Es Mambo Klasik

Es mambo sudah dikenal sejak lama dan selalu membawa kesan nostalgia. Selain mudah, bahan-bahan untuk menciptakan es klasik yang satu ini juga banyak tersedia di pasaran. Berikut adalah bahan serta langkah pembuatan es mambo.

Bahan Es Mambo Klasik

  • 2 liter air
  • 2 sachet pop ice
  • 250 gram gula pasir
  • Plastik es ukuran 4,5 x 23cm

Cara Membuat Mambo Klasik

  • Campurkan gula pasir serta pop ice ke dalam sebuah wadah
  • Panaskan air hingga mendidih. Tuangkan ke dalam wadah berisi pop ice dan gula pasir
  • Aduk hingga rata dan biarkan sampai dingin
  • Masukkan ke dalam wadah plastik es mambo
  • Masukkan ke dalam freezer hingga membeku
  • Sajikan

2. Resep Matcha Coffe Milk

Resep Matcha Coffe Milk

Coffe milk sepertinya sudah biasa, namun menjadi unik ketika dipadukan dengan rasa matcha atau teh hijau. Minuman yang satu ini tentu mengundang perhatian dan rasa penasaran untuk mencobanya. Berikut adalah bahan dan cara pembuatan matcha coffe milk.

Bahan Matcha Coffe Milk

  • 1 sachet minuman instan matcha
  • 1 sachet minuman serbuk coklat instan
  • 250 ml susu UHT
  • Es batu sesuai selera
  • Air panas

Cara Membuat Matcha Coffe Milk

  • Seduh minuman coklat bubuk instan dengan 7 sdm air panas. Lakukan hal yang sama untuk minuman instan matcha
  • Tuang seduhan coklat ke dalam gelas saji
  • Masukkan es batu sesuai selera
  • Tuang 250 susu UHT
  • Tambahkan seduhan coklat bubuk instan
  • Sajikan

Baca Juga: Resep Minuman Tradisional


3. Resep Thai Tea

Resep Thai Tea

Thai tea sedang menjadi sajian yang cukup fenomenal akhir-akhir ini. Resep minuman unik untuk usaha yang satu ini bisa dipraktikkan dengan mudah karena bahan-bahan serta langkah pembuatannya yang sederhana, seperti berikut ini.

Bahan Thai Tea

  • 12 botol plastik ukuran 250ml
  • 2,5 liter ml air putih
  • 25 gr black tea
  • 1/2 kaleng kental manis
  • 1/2 kaleng susu evaporasi
  • 100 gr gula pasir

Cara Membuat Thai Tea

  • Panaskan air hingga mendidih
  • Masukan black tea ke dalam air yang telah mendidih. Tunggu hingga sekitar 5 menit
  • Matikan api lalu saring teh ke dalam wadah
  • Tambahkan kental manis, susu evaporasi, serta gula putih
  • Panaskan kembali sambil diaduk hingga sedikit berbuih
  • Tuang ke dalam gelas dan sajikan

4. Resep Dates Almond Milk

Resep Dates Almond Milk

Jika susu biasanya dari sapi atau hewan ternak lain, maka susu yang satu ini terbuat dari kacang almond. Salah satu resep minuman unik untuk usaha yang memiliki potensi besar menggaet penikmat susu baru. Bahan serta cara pembuatan lengkapnya adalah sebagai berikut.

Bahan Almond Milk

  • 122 gr almond mentah
  • 22 buah kurma ukuran sedang
  • 1 smk vanilla
  • 500 ml air

Cara Membuat Almond Milk

  • Rendam kacang almond selama 5 menit di dalam air, kupas lalu rendam kembali selama semalaman atau 8 jam
  • Masukan almond ke dalam blender lalu tambahkan air, vanilla, buah kurma. Blend hingga halus
  • Saring bahan yang sudah halus dengan saringan kain tahu hingga habis
  • Masukkan ke dalam wadah seperti gelas atau botol
  • Sajikan dingin lebih nikmat

Baca Juga: Resep Minuman Dingin


5. Resep Wedang Secang Mix Susu

Resep Wedang Secang Mix Susu

Jenis minuman yang satu ini terbilang unik karena meski terkesan tradisional namun kepopulerannya tak kalah dengan minuman kekinian yang sedang banyak digandrungi. Menhadirkan minuman ini sebagai salah satu menu usaha, tentu akan memberikan kesan berbeda dan unik.

Bahan Wedang Secang Mix Susu

  • 10 gram secang
  • 3 ruas jahe, kupas lalu bakar
  • 2 batang sereh, ambil putihnya
  • 2 lembar daun pandan
  • 30 gram gula batu
  • 30 ml kental manis
  • 1200 ml air

Cara Membuat Wedang Secang Mix Susu

  • Kupas jahe lalu cuci bersih dan geprek. Cuci daun pandan lalu iris tipis-tipis
  • Didihkan air bersama jahe
  • Masukkan sereh dan irisan daun pandan, tunggu mendidih kembali
  • Masukkan secang dan biarkan hingga mendidih
  • Tambahkan gula batu, aduk hingga tercampur rata dan larut sempurna
  • Matikan api lalu angkat rempah yang ada dengan menggunakan saringan
  • Tuangkan 3 sdm kental manis ke dalam gelas saji. Tuangkan wedang secang sampai penuh atau sesuai selera
  • Aduk sampai susu dan wedang secang tercampur rata
  • Sajikan dan nikmati selagi hangat

Baca Juga: Resep Es Buah


6. Resep King Mango Juice

Resep King Mango Juice

Minuman berbahan utama buah mangga ini memang sangat menyegarkan, terlebih jika disajikan ketika cuaca sedang panas-panasnya. Bahan serta langkah pembuatan king mango juice sangatlah sederhana dan mudah, seperti berikut ini.

Bahan King Mango Juice

  • 2 buah mangga manis
  • 80 g kental manis vanila
  • 35 g whipped cream bubuk
  • 70 ml air es
  • Es batu secukupnya, hancurkan

Cara Membuat King Mango Juice

  • Mixer whipped cream bubuk bersama dengan air es sampai kaku
  • Blender manga yang sudah dikupas dengan kental manis vanila dan es batu. Sisakan sedikit potongan manga sebagai topping
  • Tuang hasil blend ke dalam gelas saji sampai hampir penuh
  • Semprotkan whipped cream di bagian atas lalu taburi dengan potongan manga sesuai selera
  • Sajikan

7. Resep Matcha Tea Milk Cheese

Resep Matcha Tea Milk Cheese

Paduan keju dan milk tea memang tak pernah gagal membuat siapapun tergoda. Terlebih ketika dipadu dengan matcha yang semakin memperkaya rasanya. Berikut adalah bahan dan cara membuat matcha tea milk cheese.

Bahan Matcha Tea Milk Cheese

Bahan cheese foam

  • 30 g whipped cream
  • 60 ml susu cair
  • 60 g cream cheese
  • 60 ml air es
  • Gula pasir secukupnya

Bahan matcha milk

  • 1 sachet matcha bubuk instan
  • 1 sdm gula pasir
  • 150 ml air panas
  • 150 ml susu cair vanila
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat Matcha Tea Milk Cheese

  • Kocok whipped cream bersama dengan air dingin hingga kaku, sisihkan
  • Campur cream cheese, susu sedikit demi sedikit, dan whipped cream yang telah dikocok. Aduk sampai rata. Sisihkan
  • Campur bubuk matcha dengan air panas. Aduk sampai tidak ada yang menggumpal
  • Masukkkan es batu ke dalam gelas saji sesuai selera
  • Tuangkan larutan matcha yang telah dibuat
  • Tambahkan susu cair secara perlahan menggunakan sendok supaya terbentuk layer
  • Tuangkan cheese foam sesuai selera
  • Sajikan

Selain menjual keunikan rasa, segi tampilan yang menarik juga menjadi nilai tambah aneka resep minuman untuk usaha tersebut. Terlebih jika bisa dibuat dengan bahan-bahan yang mudah dan sederhana. Terkesan klasik dan khas.

Kreasi minuman di atas dapat dicoba untuk dikonsumsi sendiri, maupun dijadikan sebagai bisnis sampingan. Jika ditekuni dan berkomitmen untuk selalu menjga kualitas serta rasanya, usaha minuman bisa mendatangkan penghasilan yang tidak terduga. Selamat mencoba!

Resep Minuman Unik untuk Usaha

Resep Minuman Cafe

Miftahul Huda
3 min read

Resep Minuman Dingin

Miftahul Huda
4 min read

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *