Resep Masakan Jawa

Resep Masakan Jawa

Resep Masakan Jawa Daerah Jawa memiliki sajian resep masakan jawa yang khas dalam hal kuliner. Dan memang beberapa masakan-masakan jawa banyak yang sudah populer di berbagai daerah Indonesia. Karena rasanya yang memiliki karakter dan enak. Pastinya banyak orang yang suka dengan varian kuliner makanan khas jawa tersebut.

Banyak sekali masakan-masakan khas tanah Jawa yang banyak digemari oleh banyak orang, bukan hanya orang Jawa sendiri, tetapi juga orang-orang yang berasal dari daerah lain. Selain rasanya yang banyak digemari, ternyata beberapa makanan khas jawa ini juga memiliki manfaat yang baik bagi tubuh, karena kandungan nutrisinya.


Kandungan Gizi Masakan Jawa

Kandungan Gizi Masakan Jawa

Berbagai ragam resep masakan jawa, sering memakai bumbu-bumbu dan bahan alami yang mengandung banyak gizi. Contohnya  menggunakan bahan tomat ataupun tempe.

Kandungan vitamin A khususnya yang ada pada tomat, sangat bermanfaat untuk kesehatan tulang, gigi, dan terutama baik untuk mata.

Apabila dengan rutin menyantap berbagai aneka masakan makanan khas daerah jawa yang mengandung sayur-sayur, tomat, dapat pula mencegah berbagai penyakit degeneratif .

Berbagai masakan jawa ini juga sering menggunakan sayur-sayuran sebagai bahan utama pembuatannya. Hal inilah yang menambah kandungan gizi pada masakan ini.

Contohnya sering digunakan seperti sayur buncis dalam sop juga sangat baik. Karena buncis mengandung beta karoten yang lebih hebat dari pada wortel. Kesimpulannya jadi, dengan mengkonsumsi makanan khas dari jawa ini, ternyata lebih menyehatkan dan yang pasti rasanya enak.


Resep-Resep Masakan Jawa

Resep masakan jawa memang bisa dibilang cukup sederhana. Namun, cara masaknya harus diperhatikan juga. Hati-hati langkah demi langkahnya agar didapat hasil masakan makanan yang enak.

Apabila bukan orang asli dari Jawa, dan penasaran pada masakan-masakan jawa ini. Berikut ini rekomendasi beberapa penjelasan resep masakan jawa, yang terkenal.


1. Garang Asem

Garang Asem

Resep masakan jawa yang pertama adalah garang asem. Masakan selera nusantara khas Jawa Tengah ini biasanya makanan satu ini, dibungkus dengan daun pisang dengan rasa sedikit asam dan gurih.

Bahan Dan Bumbu

Sebelum akan dijelaskan tentang bagaimana cara pembuatan sayur garang asem ini. Ada baiknya untuk menyiapkan beberapa bahan dan bumbu untuk memasaknya. Berikut ini adalah bahan dan bumbu yang diperlukan, antara lain:

  • 1 kg ayam
  • 3 cm lengkuas
  • 5 siung bawang putih
  • 5 buah cabe ijo plompong
  • 7 buah cabe rawit/tergantung selera
  • 3-5 buah tomat hijau
  • 2 lembar daun salam
  • Santan secukupnya

Cara Memasak

Proses memasaknya juga sangat sederhana, setelah menyiapkan  semua bumbu yang beberapa dipotong-potong  atau ditumbuk lebih dulu. Nah, berikut ini adalah cara memasak garang asem ini , yaitu:

  • Langkah pertama tumbuk dan lalu potong semua bumbu yang ada. Kecuali cabe rawit, lengkuas, dan daun salam Selain itu seperti bawah merah dan bawah putih bisa tinggal digeprek dulu.
  • Lalu masak air dalam panci sampai mendidih, masukkan semua bumbu-bumbunya dan juga potongan daging ayam.
  • Kemudian tunggulah sampai daging ayam masak atau setengah matang, selanjutnya tambahkan santan cair sesuai takaran diatas.
  • Langkah terakhir berilah garam dan gula secukupnya saja. Selanjutnya bisa dimasak kembali, hingga benar-benar matang dan masakan garang asam sudah siap untuk bisa dihidangkan.

Baca Juga: Resep Coto Makassar


2. Sayur Asem

Sayur Asem

Sayur asem merupakan salah satu resep masakan jawa yang  enak, murah, dan juga  mudah dibuatnya. Masakan ini memiliki karakter rasa yang asam dan segar. Sayur asem termasuk dalam makan favorit dari berbagai kalangan masyarakat.

Selain karena praktis dan mudah membuatnya, masakan ini juga memiliki rasa yang unik dan juga lezat. Dengan adanya tambahan  asam jawa yang menjadi salah satu bahan utama menjadikan ciri khas tersendiri dari sayur asem.

Bahan Dan Bumbu

Masakan khas dari jawa ini cocok bila dimakan saat makan siang dengan nasi putih panas dan juga aneka lauk pauk lainnya. Berikut ini adalah resep sayur asem serta bumbu dan bahan dibutuhkan, sebagai berikut:

  • Jagung manis 2 Buah, potong 3 bagian
  • Kacang panjang 200 gram
  • Tomat
  • Labu Siam 1-2 buah
  • Lengkuas, 1 cm
  • Daun Salam, 3 lembar
  • Asam Muda, 3 Buah
  • Air asam jawa, secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara Memasak

Cara memasak sayur asem sangatlah sederhana. Kemudian kalau sudah menyiapkan semua bahan dan bumbu yang dibutuhkan. Langsung bisa memasaknya dengan langkah-langkah, berikut ini:

  • Langkah pertama yang perlu dilakukan dalam membuatnya adalah Rebus asam muda dan daun salam, biarkan mendidih,
  • lalu tambahkan tomat utuh. Jika tomat sudah matang, bisa angkat tomat, tumbuk, lalu disaring. Masukkan air tomat ke dalam panci dan buang sisa ampasnya.
  • Setelah itu bisa masukkan bumbu halus, didihkan kembali. Lalu masukkan jagung manis, kacang panjang, dan labu siam.
  • Didihkan dengan api sedang hingga matang. Bumbui dengan garam dan sedikit gula, serta masukkan air asam jawa.
  • Koreksi dan cicipi rasa hingga sesuai dengan yang diinginkan.

3. Rawon

Rawon

Resep masakan jawa selanjutnya yaitu rawon. Sajian ini adalah masakan khas dari Jawa Timur, dengan potongan daging yang lembut serta kuah warna hitam khas dari buah kluwak.

Selain itu, ternyata Rawon merupakan termasuk dalam salah satu sup yang terlezat di dunia. Hal ini,sudah terbukti dari beberapa testimoni warganegara asing yang juga cocok dengan masakan ini.

Bahan Dan Bumbu

Sekarang  masakan rawon ini sudah banyak modifikasi dengan bahan baku daging iga, ayam. Maupun labu siam juga sering dibuat. Bagi yang ingin membuat rawon daging yang otentik, berikut ini adalah bahan dan bumbu yang dibutuhkan antara lain:

  • 500 gram daging sandung lamur (brisket)
  • 6 lembar daun jeruk
  • 3 batang serai, geprek
  • 1 ruas lengkuas
  • Bawang merah dan bawang putih 4 buah
  • Kluwek ukuran sedang, keruk isinya 4 butir
  • Kemiri, sangrai 2 cm
  • Kunyit 1 1/2 sdt

Cara Memasak

Proses memasak masakan rawon dapat dicoba sendiri. Dengan menggunakan bahan-bahan  yang sudah disiapkan tadi. Berikut ini adalah langkah-langkah cara memasaknya:

  • Langkah pertama yang perlu dilakukan yaitu makanan rebus dahulu daging sampai cukup matang dan empuk.
  • Selanjutnya angkat dari air rebusan tadi dan potong daging yang sudah dimasak tadi kecil-kecil atau sesuai selera.
  • Kemudian bisa saring air kaldu dari hasil rebusan yang tadi, lalu masukkan kembali daging yang sudah dipotong-potong tadi bersama dengan serai, daun jeruk, beserta juga lengkuas.
  • Masak semua bumbu halus dan campurkan kluwek. Setelah itu campurkan dan tuangkan ke dalam rebusan daging.
  • Masak hingga matang dan daging empuk. Jika air sudah menyusu, tetapi daging belum empuk, bisa beri air lagi secukupnya dan masak kembali rawon sampai daging benar-benar matang dan empuk.

Baca Juga: Resep Udang


4. Orek Tempe

Rawon

Bahan tempe, sangat mudah untuk mengolahnya menjadi berbagai ragam masakan makanan yang enak . Orek tempe merupakan makanan khas yang dikenal oleh berbagai kalangan masyarakat. Hampir setiap orang pasti pernah merasakan enaknya masakan dari olahan tempe satu ini.

Bahan Dan Bumbu

Untuk dapat memasak makan satu, memerlukan bahan dan bumbu yang sangatlah sederhana. Bahan utamanya adalah tempe. Selain itu,  Berikut ini adalah bumbu dan bahan yang dibutuhkan, antara lain:

  • Tempe 500 gram, Potong berbentuk dadu
  • Lengkuas 2 jangan lupa kupas kulitnya
  • Daun salam 1 lembar
  • Kecap manis
  • Gula, garam, minyak

Cara Memasak

Orek tempe adalah makanan yang mudah untuk dibuat dengan rasa yang enak dan juga caranya yang sangat sederhana dan mudah. Berikut akan dijelaskan cara memasak orek tempe, sebagai berikut:

  • Cara pertama tumis dan masak bawang putih dengan minyak secukupnya saja. Masak bawang putih tersebut sampai bau harum dan jangan terlalu matang.
  • Selanjutnya, tambahkan lengkuas dan daun salam. Lalu tumis bumbu-bumbu tesebut sampai berubah warnanya.
  • Jika tumisan tadi telah matang dan berubah warnanya, masukkan tempe yang sudah diiris-iris, dan tambahkan juga gula, garam, penyedap rasa, dan kecap secukupnya jangan terlalu banyak.
  • Terakhir aduk dan tumis tempe tadi bersama bumbunya sampai tercampur dengan rata. Selanjutnya bisa beri sedikit air, lalu tunggu sampai benar-benar matang. Ingat memasaknya menggunakan api yang sedang saja.  Orek tempe pun sudah siap dihidangkan.

Baca Juga: Resep Rawon


5. Sayur Lodeh

Orek Tempe

Resep masakan terkenal dari Jawa selanjutnya ini adalah sayur lodeh. Menu makanan ini sendiri kadang kali, sering dijadikan menu pada restoran berbintang.

Karena rasa pada sayur lodeh ini yang benar-benar khas. Dan mempunyai cita rasa  yang sangat enak dan segar. Hal ini, menjadikan makanan yang satu ini, juga cukup dikenal oleh para turis asing mancanegara pula.

Bahan Dan Bumbu

Sayur lodeh lebih banyak menjadi sayur sebagai menu pendamping nasi dan berbagai aneka lauk di rumah. Cara membuat sayur lodeh juga sangat sederhana. Berikut ini adalah bahan dan bumbu resep sayur lodeh, sebagai berikut:

  • 2000 cc santan dari 2 butir kelapa
  • 200 gram nangka muda, potong
  • 100 gram daun melinjo muda
  • 300 gram labu siam, potong
  • 8 kacang panjang yang dipotong-potong
  • 3 cm lengkuas
  • 3 buah cabai hijau, iris
  • 2 lembar daun salam
  • 1 buah terong, potong

Cara Memasak

Cara dan proses memasak dalam membuat sayur lodeh ini juga terbilang cukup sederhana. Cita rasa dari masakan ini sangat menggugah selera, karena cocok disantap bersama lauk apa saja. Bagi yang ingin mencoba memasak sayur ini. Berikut ini adalah caranya:

  • Pertama-tama rebuslah santan bersama dengan bumbu halus, lengkuas dan daun salam. Tunggulah sampai mengeluarkan bau yang harum.
  • Setelah agak matang, bisa masukkan dan campurkan nangka muda, gula merah, serta garam ke dalamnya.
  • Dan rebus kembali rebusan santan tadi bersama bumbu yang sudah dimasukkan .
  • Sambil merebus bahan tersebut, dapat tambahkan labu siam, kacang panjang, cabai hijau, terong, dan daun melinjo yang telah disiapkan.
  • Terakhir masak sampai dan tunggu sampai sayur lodeh benar-benar matang.

6. Gudeg

Gudeg

Gudeg adalah masakan dengan sayur nangka yang dimasak menggunakan santan hingga dapat menghasilkan kuah yang kental. Masakan Gudeg merupakan sajian makanan asli dari Yogyakarta dan Jawa Tengah. Gudeg sendiri biasanya juga sering disajikan dengan sambal goreng krecek.

Makanan ini memiliki ciri khas rasanya yang manis, legit, dan juga gurih. Untuk proses dalam memasaknya, perlu kesabaran dalam membuatnya. Karena gudeg termasuk masakan yang dimasak dengan teknik slow cooking.

Bahan Dan Bumbu

Bumbu dan bahan utama yang menjadi karakter atau ciri dari gudeg adalah dengan menggunakan daun jati. Karena daun jati ini yang akan memberikan warna cokelat dan aroma khas dari gudeg ini. Berikut ini adalah bahan dan bumbu yang dibutuhkan sebelum membuat gudeg, yaitu:

  • Nangka muda, potong kotak sedang 200 gram
  • Santan pekat 3 gelas
  • Telur ayam, rebus 5 butir
  • Daun jati- 5 lembar
  • Daun salam – 5 lembar
  • Lengkuas- 3 cm
  • Kemiri- 5 buah
  • Ketumbar

Cara Memasak

Berbagai masakan gudeg sendiri memiliki beberapa varian. Contohnya seperti gudeg basah, gudeg kering, dan juga gudeg Solo. Sekarang ini akan dijelaskan bagaimana cara memasak gudeg kering yang enak dan lezat. Berikut ini adalah caranya:

  • Pertama panaskan air banyak di dalam panci. Lalu selanjutnya bisa tambahkan nangka muda, daun jati 3 lembar, lengkuas ½ bagian, dan juga daun salam.
  • Rebus semua bahan tersebut, sampai empuk dan berubah warna kemerahan, Proses ini dapat dilakukan selama kurang lebih sekitar 1 jam, Setelah itu bisa angkat hasil rebusan tadi dan bilas dengan menggunakan air bersih yang matang.
  • Setelah itu bisa tiriskan lagi, dan masaklah nangka bersama bumbu bumbu halus yang sudah disiapkan. Lalu beri separuh santan sesuai takaran.
  • Masukkan telur rebus, dan tambahkan 2 lembar daun salam, sisa lengkuas, gula merah, kecap, dan garam. Aduk terus sampai santan dapat meresap dan menyusut.
  • Selanjutnya, tutuplah pancinya lalu tunggu dan biarkan gudeg sampai mengering. Proses ini bisa ditunggu selama kurang lebih sekitar 2 jam.
  • Setelah 2 jam bisa buka gudeg tadi, dan diamkan gudeg selama satu malam.
  • Jika akan dihidangkan dapat panaskan kembali gudeg tersebut.
  • Hasil masakan gudeg ini akan mendapatkan hasil yang baik jika kering dan berwarna merah kehitaman.

7. Kupat Tahu

 

Resep masakan jawa yang ini juga merupakan makanan khas dari Jawa Tengah.  Kupat Tahu sejenis makan yang mirip seperti gado-gado di Jakarta dengan bumbu kacangnya yang khas.

Namun, yang membedakannya adalah bahan utama yang digunakan pada kupat tahu. Makanan ini di gemari oleh masyarakat Indonesia terutama Jawa Tengah.

Bahan Dan Bumbu

Kali ini akan dijelaskan bagaimana resep kupat tahu dan cara pembuatannya, Kupat Tahu sangat cocok dengan lidah orang Jawa karena rasanya yang pedas manis dan gurih saat disantap. Berikut adalah bahan dan bumbu yang perlu disiapkan, diantaranya:

  • 10 potong tahu kuning sudah di goreng
  • 10-15 buah ketupat (sesuai selera)
  • 2-3 bakwan goreng
  • 200 gram tauge sudah di rebus
  • 1-2 sendok bawang goreng
  • kerupuk sesuai selera

Cara Memasak

Cara membuat kupat tahu ini mudah dicoba dan sangat sederhana. Untuk mencobanya dapat dilakukan sendiri dirumah. Dengan menyimak penjelasan cara memasak kupat tahu sebagai berikut ini:

  • Langkah pertamanya adalah uleg atau blender semua bumbunya. Seperti, kacang tanah, gula merah, bawang putih, dan kencur sampai halus.
  • Kemudian bisa campur adonan yang sudah di haluskan tadi bersama air asam dan santan. Lalu diaduk sampai semuanya rata, dan masak ke dalam panci sampai matang.
  • Selanjutnya bisa tambahkan kecap manis, garam, dan perasan air jeruk limau lalu aduk sampai rata.
  • Jika sudah tercampur semua angkat, dan ambil piring saji. Kemudian irislah ketupat, tahu, tauge dan bakwan.
  • Lalu di siram dengan bumbu kacang taburkan bawang goreng diatasnya dan dapat diberi kerupuk secukupnya.
  • Terakhir bisa tambahkan sambal cabai rawit sesuai selera. Kupat tahu pun sudah dapat disajikan.

Berikut diatas adalah penjelasan beberapa resep masakan jawa yang terkenal di Indonesia. Jadikan resep ini sebagai referensi jika suatu saat bingung dalam memilih menu makanan khas dari Jawa. Selamat mencoba dan bisa bagikan resep ini kepada semua orang yang ada di sekitar.

Resep Masakan Jawa

Resep Udang

Miftahul Huda
5 min read

Resep Rawon

Miftahul Huda
6 min read

Resep Tahu Gejrot

Miftahul Huda
5 min read

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *