Resep Rendang Daging

Resep Rendang Daging

Resep Rendang Daging Rendang menjadi salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia. Masakan asal Padang, Sumatera Barat ini selalu menjadi menu andalan yang seringkali ditemukan di rumah makan khas Padang.

Masakan ini digemari karena citarasanya yang unik dan khas. Lalu apa saja yang perlu disiapkan dan bagaimana jika ingin membuat rendang daging dirumah? Nah berikut ini resep rendang daging yang mudah dan bisa dipraktekkan dirumah.


1. Resep Rendang Daging Sapi Khas Minang

Resep Rendang Daging Sapi Khas Minang

Rendang yang notabene berasal dari Minang, Padang, Sumatera Barat tentu memiliki bahan, bumbu dan cara pembuatan yang khas.

Sehingga mampu menghasilkan resep rendang daging sapi khas Minang yang enak dan spesial. Tidak ada salahnya jika sedang ada waktu kosong atau ingin bereksperimen menyajikan masakan lezat resep ini bisa di coba.

Berikut bahan, bumbu dan cara pembuatan resep rendang daging sapi khas Minang.

Bahan dan Bumbu Membuat Rendang Daging Sapi Khas Minang

Dalam pembuatan rendang daging sapi khas Minang pasti perlu mempersiapkan semua bahan dan bumbu yang diperlukan terlebih dahulu.

Segala macam bumbu dan bahan bisa dengan mudah didapatkan di pasar ataupun supermarket dengan harga yang terjangkau. Berikut ini bahan-bahan dan bumbu yang dibutuhkan dalam pembuatan rendang daging sapi khas Minang.

Bahan-Bahan:

  • Daging Sapi 1 kg, potong dadu atau sesuai selera.
  • Santan 2 liter
  • Daun Jeruk Purut 4 lbr dan daun kunyit 2 lbr
  • Asam Kandis 2cm
  • Serai 2 batang, memarkan

Bumbu:

  • Bawang putih dan bawang merah masing-masing 6 siung dan 12 butir
  • Cabe merah besar dan cabe merah keriting masing-masing 250 gr dan 100 gr
  • Pala 1/2 sdt
  • Jinten 1 sdt
  • Jahe 25 gr
  • Lengkuas 25 gr
  • Kunyit 25 gr
  • Garam 2 sdt
  • Ketumbar 1/2 sdm
  • Kemiri 5 butir

Cara Membuat Rendang Daging Sapi Khas Minang

Setelah bahan-bahan dan bumbu tersebut disiapkan, selanjutnya adalah cara membuat rendang daging itu sendiri. Caranya tergolong mudah dan bisa dipraktekkan oleh ibu-ibu dirumah. Berikut ini langkah-langkah membuat resep rendang daging sapi khas Minang, diantaranya:

  • Haluskan bumbu-bumbu dapur diatas yaitu bawang putih, bawang merah, cabe, pala, jinten, dan bumbu dapur lainnya menggunakan blender atau diulek secara manual. Untuk hasil yang lebih cepat dan halus lebih disarankan menggunakan blender saja. Namun jika ingin rasa yang lebih lezat dan nikmat sebaiknya menggunakan ulekan atau cobek.
  • Siapkan kompor dan wajan ukuran sedang atau besar yang telah diberi minyak didalamnya. Tuang minyak secukupnya saja, karena digunakan untuk menumis bumbu-bumbu halus tersebut. Sebaiknya siapkan wajan dalam ukuran besar atau minimal berkapasitas 4 liter.
  • Masukkan bumbu-bumbu halus tersebut dan tumis sebentar hingga mengeluarkan aroma yang harum.
  • Resep rendang daging selanjutnya adalah memasukkan potongan daging sapi tersebut ke dalam wajan.
  • Selanjutnya masukkan santan kental, serai, asam kandis, daun jeruk purut dan daun jeruk kunyit ke dalam wajan. Aduk santan dan pastikan jangan sampai pecah.
  • Masak selama kira- kira setengah jam sampai santan mendidih dengan api sedang.
  • Apabila santan telah mendidih kecilkan api dan aduk sampai santan menjadi berminyak. Masak terus kira-kira sekitar 1,5 jam. Pastikan untuk selalu mengaduk hingga santan berminyak.
  • Jika rasanya masih kurang mantap atau lezat bisa menambahkan garam dan penyedap rasa sesuai selera.
  • Ketika santan telah berminyak kecilkan api kompor sambil terus diaduk sampai santan mengental dan minyak terserap daging sapi. Lakukan secara terus-menerus selama kira-kira setengah jam.
  • Angkat rendang daging sapi dari wajan dan siap disajikan. Jika menginginkan rendang yang kehitaman bisa tambahkan kelapa parut sangrai yang sebelumnya telah digiling halus dan keluar minyaknya.

Baca Juga: Resep Daging Kambing


2. Resep Rendang Daging Sapi Khas Jawa

Resep Rendang Daging Sapi Khas Jawa

Meskipun masakan rendang berasal dari Sumatera Barat, namun sekarang resep rendang daging ini telah dimodifikasi.

Salah satunya adalah menggunakan bumbu dan cara memasak orang Jawa. Lalu seperti apa saja bahan dan bagaimana cara membuatnya? Berikut ini resep rendang daging sapi khas Jawa yang simple dan praktis.

Bahan Dan Bumbu Membuat Resep Rendang Daging Sapi Khas Jawa

Jika dibandingkan dengan rendang daging Minang, rendang Jawa lebih basah dan berkuah. Selain itu rasa manis juga masih terasa pada masakan. Bahan dan bumbu yang dibutuhkan untuk membuat resep ini antara lain:

Bahan-Bahan:

  • Daging Sapi 200 gr
  • Santan kental dan santan encer masing-masing 1 liter dari 2 kelapa yang sudah tua
  • Daun salam 5 lbr
  • Daun kunyit 2 lbr, cuci dan iris sampai daunnya halus
  • Gula merah 2 sdm, sisir halus
  • Lengkuas 5 cm, geprek
  • Serai 2 batang, memarkan
  • Gula pasir 1 sdm
  • Garam beryodium secukupnya
  • Minyak dan air secukupnya

Bumbu:

  • Bawang merah 15 butir, 4 siung diiris, sisanya diulek bersama bumbu lain
  • Bawang putih 8 siung
  • Cabai merah 200 gr
  • Cabai merah kering 100 gr
  • Kemiri 2 butir
  • Kunyit 2 cm
  • Jahe 2 cm
  • Merica halus 1/2 sdt
  • Ketumbar halus 1 sdm

Cara Membuat Resep Rendang Daging Sapi Khas Jawa

Setelah semua bahan siap, saatnya untuk mulai memasak rendang daging sapi khas Jawa. Pembuatannya cukup praktis dan sederhana. Berikut ini cara membuat resep ini dengan mudah dan pasti bisa dipraktekkan oleh semua ibu dirumah, diantaranya :

  • Cuci daging sapi yang sudah dipotong hingga bersih. Untuk menghilangkan rasa amis bisa gunakan perasan air jeruk nipis, lumurkan pada daging dan diamkan selama 15 menit. Setelah itu daging sapi bisa dicuci kembali hingga bau jeruknya hilang.
  • Haluskan bumbu yang telah disiapkan menggunakan ulekan dan cobek atau blender agar lebih cepat.
  • Siapkan wajan dan beri sedikit minyak goreng. Masukkan irisan bawang merah, tumis sebentar dan masukkan bumbu halus kemudian tumis hingga mengeluarkan aroma yang harum.
  • Masukkan santan kental bersama daun salam, daun kunyit dan batang serai. Aduk hingga mendidih dan berminyak.
  • Masukkan daging sapi kemudian aduk kembali hingga bumbunya menyatu dan daging sapi berubah warna.
  • Tambahkan garam, gula merah dan gula pasir. Aduk hingga merata.
  • Tuangkan santan encer dan aduk terus hingga daging benar-benar empuk.
  • Setelah daging empuk dan matang, pindahkan masakan ke dalam piring yang telah diaiapkan.
  • Rendang daging sapi khas Jawa siap disantap dengan nasi hangat.

Baca Juga: Resep Rolade Daging


3. Resep Rendang Daging Yang Kering

Resep Rendang Daging Yang Kering

Resep rendang daging kering seringkali lebih tahan lama hingga berbulan-bulan. Untuk itulah banyak orang yang menyimpan masakan ini dalam bentuk yang kering karena mudah disimpan dan awet. Berikut ini bahan, bumbu dan cara membuat resep daging sapi yang kering:

Bahan Dan Bumbu Membuat Resep Rendang Daging Yang Kering

Bahan dan bumbu yang digunakan dalam membuat resep ini tidak sulit untuk ditemukan. Seseorang bisa berbelanja ke pasar tradisional maupun supermarket karena bahan yang digunakan merupakan bahan dapur yang biasa digunakan untuk memasak setiap hari. Berikut ini bahan dan bumbu yang diperlukan.

Bahan-Bahan:

  • Daging sapi 500 gr, potong sesuai selera
  • Kelapa parut kasar 1/2 butir, sangrai dan haluskan
  • Santan kental 300 ml
  • Santan encer 700 ml
  • Serai 2 batang, memarkan
  • Daun kunyit 1 lbr, sobek asal
  • Daun jeruk purut 5 lbr
  • Garam 2 ½ sdt
  • Gula merah 1 sdt
  • Asam kandis 1 sdt

Bumbu:

  • Bawang merah 10 butir
  • Bawang putih 3 siung
  • Cabai merah besar 4 buah
  • Cabai merah keriting 4 buah
  • Jahe 2cm
  • Lengkuas 2cm
  • Kunyit 2cm

Cara Membuat Resep Rendang Daging Yang Kering

Cara pembuatan resep rendang daging kering ini hampir sama dengan rendang pada umumnya. Namun ada penambahan pada bahan yang digunakan dan cara memasak sehingga mampu menghasilkan rendang yang kering. Berikut ini cara membuat resep ini, diantaranya :

  • Cuci hingga bersih daging sapi yang sudah dipotong sebelumnya.
  • Haluskan bumbu diatas hingga menjadi halus dengan cobek dan ulekan maupun blender.
  • Siapkan penggorengan dengan ukuran besar kemudian rebus santan encer bersama dengan bumbu halus, serai, kunyit, daun jeruk, asam kandis, gula merah, dan garam sambil diaduk. Tunggu hingga santan mendidih.
  • Masukkan daging sapi ke dalam wajan lalu masak hingga daging berubah warna. Setelah itu kecilkan api dan tunggu hingga rendang mengering sambil diaduk terus.
  • Tuangkan santan kental ke dalam wajan kemudian masak hingga berminyak. Setelah itu masukkan kelapa sangrai. Aduk hingga merata.
  • Apabila sudah kering rendang daging bisa diangkat dan sajikan dalam piring.

Baca Juga: Resep Semur Daging


4. Resep Rendang Daging Yang Empuk

Resep Rendang Daging Yang Empuk

Meskipun sudah mengikuti petunjuk resep, seringkali masakan yang dihasilkan belum sesuai dengan keinginan. Seperti daging yang masih keras atau alot ketika dikunyah.

Berikut ini bahan, bumbu dan cara membuat resep rendang daging yang empuk:

Bahan Dan Bahan Membuat Resep Rendang Daging Yang Empuk

Agar menghasilkan rendang daging yang empuk harus memperhatikan bahan dan bumbu yang digunakan. Berikut ini bahan dan bumbu yang perlu disiapkan untuk membuat resep rendang daging yang empuk dan lezat. Diantaranya :

  • Daging sapi 500 gr
  • Cabai rawit 10 gr
  • Jahe 5 gr
  • Minyak zaitun 20 gr
  • Bawang merah 150 gr
  • Bawang putih 50 gr
  • Lengkuas 4 gr
  • Kunyit serbuk 5 gr
  • Kunyit 2 gr
  • Serai 2 batang, memarkan
  • Bunga kantan 5 gr
  • Serundeng 50 gr
  • Bawang bombay 50 gr
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Resep Rendang Daging Yang Empuk

Agar rendang daging menjadi empuk perlu diperhatikan ketika memasaknya. Berikut ini cara membuat resep rendang daging yang empuk dengan mudah dan sederhana, diantaranya:

  • Haluskan bahan dan bumbu diatas yaitu jahe, lengkuas, bawang merah, bawang putih, bawang bombay, serai dan kunyit.
  • Agar ketika daging dimasak teksturnya menjadi lebih empuk maka potong daging berlawanan dengan serat lalu cuci hingga bersih.
  • Campurkan bumbu halus dengan daging secara merata. Pastikan semua bagian daging terlumuri dengan bumbu.
  • Diamkan daging selama 30 menit.
  • Siapkan wajan dan minyak. Tumis daging yang sudah dilumuri bumbu tadi hingga mengeluarkan aroma yang harum.
  • Masukkan bahan lainnya seperti bunga kantan, susu dan serundeng. Masak hingga daging menjadi lebih empuk dan bumbu menjadi mengental.
  • Masukkan garam secukupnya maupun sesuai selera.
  • Jika daging sudah matang, empuk dan mengental, rendang daging bisa diangkat dan disajikan untuk keluarga tercinta.

Itulah 4 resep rendang daging khas Minang, Jawa, rendang kering dan rendang daging yang empuk. Jika tidak menyukai daging sapi bisa diganti dengan daging ayam.

Untuk rendang daging Minang rasanya akan jauh lebih pekat dan pedas jika dibanding Jawa. Rempah yang digunakan pun jauh lebih banyak dan lengkap. Jika ingin mencoba membuat bisa memilih dari 4 resep diatas sesuai dengan selera dan kesukaan.

Resep Rendang Daging

Resep Rolade Daging

Miftahul Huda
4 min read

Resep Empal Daging

Miftahul Huda
4 min read

Resep Rawon Daging

Miftahul Huda
4 min read

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *