Resep Masakan Ayam

Resep Masakan Ayam

Resep Masakan Ayam Bosan dengan masakan ayam yang itu-itu saja, jangan khawatir karena sebenarnya ayam bisa diolah menjadi berbagai hidangan lezat sesuai selera.

Banyak resep masakan ayam yang bisa diikuti untuk membuat olahan ayam baru di rumah sendiri, agar tidak bosan lagi. Variasi menu masakan ayam sangat banyak dengan berbagai teknik pemasakan mulai dari di rebus, digoreng, kukus, panggang bahkan bakar.

Berbagai cita rasa bumbu dan rempah bisa dipadukan dengan daging ayam yang memang merupakan sumber protein hewani yang mudah diolah. Berbagai masakan bisa dihasilkan dengan menggunakan bahan dasar ayam.

Namun meskipun demikian terkadang masih bingung, ayam yang telah dibeli akan diolah menjadi apa. Saat ini todak perlu bingung lagi karena ada referensi resep masakan ayam di bawah ini.


6 Aneka Resep Masakan Ayam

Banyak sekali masakan yang bisa dihasilkan dari ayam, baik cita rasa nusantara maupun cita rasa luar. Memang banyak teknik pengolahan dan bumbu yang bisa digunakan saat mengolah ayam menjadi sebuah masakan.

Resep-resep masakan ayam di bawah ini akan memberikan referensi baru masakan ayam di rumah.


1. Resep Masakan Ayam Goreng Peking

Resep Masakan Ayam Goreng Peking

Bebek goreng peking adalah masakan khas dari Peking China, tetapi sudah banyak sekali restoran di Indonesia yang mengadopsinya sebagai menu andalan.

Masakan ebek peking diadopsi dan mengganti bahan utamanya menjadi ayam. Saat ini tidak perlu pergi ke restoran untuk menikmatinya, cukup praktekkan resep ini, maka akan menghasilkan ayam goreng peking yang lezat.

a. Bahan Ayam Goreng Peking

Untuk membuat ayam goreng peking bahan yang dibutuhkan seperti bebek goreng peking, hanya saja daging bebeknya diganti dengan ayam.

Tidak sulit dan sangat sederhana bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat ayam goreng peking ini. Simak daftar bahan ayam goreng peking di bawah ini :

  • Ayam 1 ekor ukuran sedang
  • Air 250 ml
  • Madu 175 ml
  • Merica secukupnya
  • Gram secukupnya
  • Jahe parut 1 sdt
  • Bahan Saus
  • Kecap manis 6 sdm
  • Minyak wijen 2,5 sdm
  • Garam 1 sdt
  • Air 125 ml

b. Cara Membuat Ayam Goreng Peking

Setelah menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan, hal yang perlu diketahui selanjutnya tentu saja cara membuat ayam peking. Membuat ayam peking saat ini sangat praktis tidak perlu berhari-hari, cukup sekitar 2 jam saja.

Berikut ini adalah cara membuat ayam peking yang sudah disederhanakan sehingga mudah dipraktekkan :

  • Cuci bersih ayam dan keringkan dengan lap bersih, kemudian tusuk dengan bambu atau besi khusus dari leher hingga rongga badan. Hal itu dilakukan agar ayam mudah dipegang.
  • Letakkan ayam di atas baskom yang, siram dengan air mendidih kemudian keringkan kembali.
  • Campur madu, air, garam, jahe aduk hingga rata. Olesi ayam dengan campuran madu hingga merata, ulangi 3-4 kali agar madu cukup meresap ke dalam daging.
  • Masukkan ke dalam lemari es sekitar 2 jam, dan diamkan tanpa ditutupi agar kulitnya mengering.
  • Keluarkan ayam dari dalam kulkas, cabut penusuknya dan letakkan ayam di atas Loyang. Setelah itu siapkan oven dengan suhu 140 derajat celcius untuk memanggang ayam tersebut. Kemudian balik agar bagian bawahnya terpanggang juga.
  • Buatlah campuran sausnya untuk menyantap ayam peking agar lebih lezat. Campur gula, kecap manis, dan air hingga rata. Panaskan minyak wijen. Tuangi campuran kecap dan masak hingga mengental.
  • Angkat ayam dari dalam oven setelah 45 menit dan sajikan dengan sausnya.

Baca Juga: Resep Ayam Teriyaki


2. Resep Masakan Ayam Pop Corn

Resep Masakan Ayam Pop Corn

Masakan yang lain dari pada yang lain ini perlu dicoba, karena pasti disukai oleh anak-anak. Teksturnya yang renyah dan dimakan menggunakan saus, adalah makanan favorit bagi anak-anak di rumah.

Untuk bisa membuatnya di rumah perhatikan bahan yang harus disiapkan dan cara membuatnya di bawah ini :

a. Bahan Ayam Pop Corn

Bahan untuk membuat ayam pop corn sangat mudah didapatkan, karena memang sangat sederhana. Tidak perlu bersusah payah menyediakan bahannya, semua bahannya bisa didapatkan di supermarket atau pasar terdekat.

Untuk mulai mempraktekkan resep ayam pop corn siapkan bahan-bahan yang ada di daftar ini :

  • Ayam bagian sayap 1,5 kg, sekitar 12 sayap ayam, buang ujungnya
  • Kecap asin jepang 60 ml
  • Bawang putih 2 siung haluskan
  • Madu 2 sdm
  • Jahe bubuk 2 sdt
  • Wijen putih 1 sdm
  • Merica bubuk ½ sdt
  • Bahan taburan:
  • Cabai bubuk 1 sdm
  • Brown sugar 1 sdm
  • Minyak wijen 2 sdt
  • Daun kucai iris halus, 1 sdm

b. Cara Membuat Ayam Pop Corn

Bahan-bahan sudah disiapkan sekarang saatnya mempraktekkan resep ayam pop corn yang sangat mudah cara membuatnya.

Tidak perlu takut gagal karena resep ini anti gagal, dengan mengikuti resep pasti akan menghasilkan masakan yang lezat. Ikuti cara membuatnya di bawah ini :

  • Potong-potong sayap yang sudah disiapkan menjadi 2 bagian, ambil bagian lenan atas atau drum sticknya kemudian iris bagian dagingnya ke arah atas. Lilitkan daging ayam yang sudah disayat sehingga membentu seperti pentol atau biasa disebut chicken tulip.
  • Setelah itu ambil sayap bagian lainnya, sayat sampai putus kulit dan dagingnya dan lipat diujung lainnya dan potong tulangnya yang kecil.
  • Masukkan ayam ke dalam bumbu aduk hingga rata, kemudian masukkan ke dalam lemari es selama 3 jam atau boleh sampai satu malam.
  • Ungkep ayam yang sudah dimarinasi dengan api sedang sampai warna karena cairan terserap, lakukan hingga cairan mendidih
  • Aduk sesekali sambil terus dimasak sampai air menyusut dan bumbu meresap ke dalam daging ayam sekitar 30 menit. Angkat dan sajikan dengan wijen dan daun kucai.

Baca Juga: Resep Bakso Ayam


3. Resep Masakan Ayam Pepes Kemangi

Resep Masakan Ayam Pepes Kemangi

Salah satu masakan tradisional khas Indonesia adalah pepes, sebenarnya bahan utama pepes bisa diganti-ganti sesuai selera.

Mulai dari pepes daging, ikan, udang, telur dan lainnya, namun kali ini akan dibahas resep pepes ayam yang sangat lezat. Di bawah ini akan diulas bahan dan cara membuat pepes ayam kemangi yang bisa dipraktekkan di rumah.

a. Bahan Pepes Ayam Kemangi

Pepes ayam kemangi, jika dilihat dari namanya sudah bisa diketahui bahan utamanya adalah ayam dan daun kemangi yang segar.

Pemberian daun kemangi di dalam pepes akan menambah kelezatan pepes dan menghilangkan rasa amis ayam. Di bawah ini adalah bahan-bahan yang perlu disiapkan untuk membuat pepes ayam kemangi :

  • Ayam 2 ekor segar yang dipotong sesuai selera
  • Daun kemangi segar 4 ikat
  • Lengkuas 2 ruas jari, potong kecil-kecil
  • Jeruk nipis 2 buah, peras dan ambil airnya
  • Daun salam 8 lembar
  • Tomat hijau 4 buah ukuran sedang, iris kecil-kecil
  • Daun jeruk 15 lembar, cuci bersih
  • Cabai merah 2 buah, iris serong
  • Cabai rawit sesuai selera
  • Daun bawang 4 batang iris serong
  • Serau 4 batang, bagian putihnya dan potong kecil-kecil
  • Kaldu ayam instan (opsional)
  • Garam beryodiun 15 gram
  • Air bersih ½ liter
  • Minyak goreng secukupnya
  • Daun pisang
  • Bumbu halus:
  • Bawang merah 50 gram
  • Bawang putih 15 gram
  • Kemiri sangria 15 gram
  • Kunyit 15 gram

b. Cara Membuat Pepes Ayam Kemangi

Bahan sudah diketahui dan disiapkan maka saatnya mengetahui juga cara membuat pepes ayam lezat untuk mempraktekkannya. Cara membuatnya terbilang sangat mudah karena tinggal mencampurkan bahannya saja dan membungkusnya dengan daun pisang.

Untuk lebih jelasnya simak cara membuat pepes ayam di bawah ini :

  • Pertama-tama cuci daging ayam yang sudah disiapkan dan dipotong-potong dengan air mengalir hingga bersih dari segala kotoran, tiriskan. Kemudian siram dengan perasan jeruk nipis untuk menghilangkan aroma amis ayamnya selama 15 menit, cuci bersih lagi.
  • Panaskan wajan dan tumis bumbu halus dengan minyak sedikit sambil diaduk-aduk sampai aroma harumnya keluar. Lalu masukkan daging ayam ke dalam wajan penggorengan, aduk lagi hingga rata dengan bumbunya.
  • Tambahkan 12 liter air bersih, gula pasir, kaldu ayam instan (opsional) dan gara beryodium. Aduk rata dan masak sampai air menyusut dan daging ayamnya matang.
  • Sambil menunggu agak dingin siapkan daun pisang yang akan digunakan untuk membungkus pepes ayam. Kemudian tata dengan berurutan daun pisang, daun jeruk, daun salam, daging ayam, irisan tomat, serai, daun kemangi dan irisan tomat lagi.
  • Bungkus pepes ayam dengan rapi agar bahan tidak berantakan sematkan lidi di bagian ujung-ujungnya. Masukkan pepes ayam ke dalam panci kukusan lalu tunggu hingga matang sekitar 1 jam dengan kompor gas.
  • Buka dan keluarkan pepes ayam dari kukusan, maka pepes ayam lezat siap dihidangkan bersama nasi hangat. Atau jika menyukai aroma bakaran, pepes ayam yang sudah dikukus tadi dibakar dulu diatas bara api sampai daun pisang mengering.

Baca Juga: Resep Ayam Asam Manis


4. Resep Masakan Ayam Taliwang

Resep Masakan Ayam Taliwang

Resep ayam selanjutnya adalah masakan ayam taliwang yang sebenarnya adalah kuliner khas Lombok. Masakan ini sangat terkenal bagi wisatawan yang pernah datang ke Lombok karena memang kuliner yang wajib dicoba di sana.

Sekarang bisa dibuat sendiri di rumah dengan membaca resep di bawah ini, lengkap dengan bahan dan cara membuatnya.

a. Bahan Ayam Taliwang

Bahan-bahan yang dibutuhkan cukup mudah, bisa didapatkan di semua daerah tidak harus di Lombok. Namun tentu rasanya akan nikmat jika dimakan sambil berwisata di Lombok.

Untuk membuatnya sendiri di rumah, bisa dimulai dengan menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan :

  • Ayam kampung 1 ekor dibelah tengah tidak putus
  • Air jeruk limau 1 ¾ sdt
  • Minyak goreng 2 sdm
  • Bumbu halus:
  • Cabai merah 5 buah
  • Cabai rawit 4 buah (sesuai selera)
  • Bawang merah 10 siung
  • Bawang putih 5 siung
  • Tomat 2 buah sedang
  • Terasi 1 sdt
  • Kencur 2 cm
  • Gula merah 2 sdt disisir
  • Garam 1 sdt
  • Minyak untuk menumis 7 sdm

b. Cara Membuat Ayam Taliwang

Ayam taliwang ini memiliki ciri khas yaitu pengolahannya dibakar saat membuatnya, sehingga menghasilkan aroman yang khas. Tidak ditemukan pada masakan ayam lain karena memang bumbu yang digunakan serta teknik memasaknya pun berbeda.

Di bawah ini adalah cara membuat ayam taliwang secara lengkap :

  • Cuci bersih ayam kampung yang sudah disiapkan dengan air mengalir hingga bersih.
  • Tumis bumbu halus sampai aroma harumnya keluar, tambahkan air jeruk limau dan angkat dari kompor.
  • Olesi permukaan ayam dengan menggunakan minyak goreng, bakar ayam hingga warna berubah kecokelatan.
  • Tusuk-tusuk permukaan daging ayam dan oleskan dengan bumbu, bakar terus ayam hingga matang. Sajikan dengan menyiramkan perasan air jeruk limau.
  • Ayam taliwang khas Lombok siap disajikan di atas meja makan.

5. Resep Masakan Ayam Teriyaki

Resep Masakan Ayam Teriyaki

Melihat dari namanya masakan ini memang menggunakan resep dari Jepang, namun resep ini telah disesuaikan dengan lidah Indonesia. Resep ini sangat mudah dilakukan dan tepat sebagai salah satu ide modifikasi menu berbahan dasar ayam.

Di bawah ini adalah bahan dan cara membuat ayam teriyaki.

a. Bahan Ayam Teriyaki

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat ayam teriyaki ini cukup mudah, karena saosnya pun tersedia dalam bentuk instan.

Jika ingin memulai untuk mempraktekkan resep ayam teriyaki maka mulailah dengan menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan. Berikut ini bahan-bahan yang dibutuhkan :

  • Paha ayam tanpa tulang 400 gram
  • Bombay 1 buah, iris halus
  • Bawang putih 1 siung, memarkan
  • Jahe 2 cm, diparut
  • Bumbu teriyaki instan 25 ml
  • Minyak sayur 2 sdm

b. Cara Membuat Ayam Teriyaki

Cara membuat ayam teriyaki terbilang mudah dan tidak membutuhkan waktu lama, karena menggunakan saus instan.

Masakan ayam yang satu ini cocok untuk yang sedang sibuk karena tidak membutuhkan waktu lama untuk membuatnya. Inilah langkah-langkah cara membuat masakan ayam teriyaki :

  • Pertama, cuci bersih ayam lalu tiriskan sampai air cucian ayam habis, kemudian iris-iris dengan ukuran 3 cm x 3 cm, lalu baluri dengan bumbu teriyaki instan. Biarkan ayam selama 10 menit agar bumbu meresap ke dalam daging ayam.
  • Panaskan minyak sayur, tumis bawang Bombay, bawang putih dan jahe sampai aroma harumnya keluar.
  • Masukkan daging ayam yang sudah dimarinasi dan masak hingga matang dan bumbu mengental. Sajikan ayam teriyaki selagi hangat.

6. Resep Masakan Ayam Goreng Krispi

Resep Masakan Ayam Goreng Krispi

Salah satu olahan ayam favorit anak-anak di rumah adalah ayam goreng krispi, karena teksturnya yang renyah sangat disukai anak.

Seringkali agar tidak repot membeli ayam goreng krispi produk fast food dengan harga yang sangat mahal. Sekarang ayam goreng krispi renyah ala fast food bisa dibuat sendiri di rumah dengan melihat resep berikut :

a. Bahan Ayam Goreng Krispi

Untuk membuat ayam goreng krispi tentu saja harus menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan terlebih dahulu. Bahan-bahan yang dibutuhkan terbilang sangat mudah untuk didapatkan di pasar atau supermarket, karena tidak macam-macam.

Berikut ini bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat ayam goreng krispi renyah favorit keluarga :

  • Daging ayam 1 kg (potong menjadi 8 bagian)
  • Bawang putih 4 siung, dihaluskan
  • Lada secukupnya
  • Kaldu ayam bubuk secukupnya
  • Bubuk ketumbar secukupnya
  • Kunyit 5 cm dihaluskan
  • Garam secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng secukupnya
  • Bahan lapisan dan tepung:
  • Telur 1 butir dikocok lepas
  • Tepung serbaguna 1 bungkus (100 gram)
  • Terigu 100 gram
  • Tepung beras 50 gram

b. Cara Membuat Ayam Goreng Krispi

Sangat mudah untuk membuatnya, juga sangat praktis karena tidak membutuhkan waktu yang lama. Asalkan semua bahan yang dibutuhkan sudah disiapkan maka bisa segera mulai membuat ayam goreng krispi yang renyah.

Ikuti saja langkah-langkah membuatnya di bawah ini :

  • Cuci bersih potongan daging ayam terlebih dahulu sampai bersih dari segala kotoran, lalu masak bersama bumbu bawang putih, lada, ketumbar, kunyit, kaldu (opsional) dan garam. Masak hingga daging matang sempurna dan bumbu meresap ke dalam dagingnya, kemudian angkat dan tiriskan.
  • Mulai siapkan telur, dikocok lepas di dalam mangkok, beri sedikit kaldu bubuk jika suka agar cita rasanya semakin gurih.
  • Campurkan tepung beras, terigu dan tepung bumbu serbaguna di sebuah mangkok yang lain.
  • Celupkan daging ayam yang sudah ditiriskan ke dalam telor kocok, lalu gulingkan di atas campuran tepung yang sudah disiapkan.
  • Panaskan minyak goreng di dalam wajan, goreng ayam yang sudah dibaluri tepung sampai menjadi kuning kecokelatan.
  • Ayam goreng krispi yang sudah matang pasti renyah dan gurih, siap dihidangkan sebagai menu favorit anak.

Demikianlah aneka resep masakan ayam yang bisa dijadikan referensi masakan baru di rumah untuk membuat hidangan berbahan dasar ayam.

Sekarang tidak perlu bingung lagi, karena kehabisan ide untuk memasak, baca saja resep di atas dan pilih sesuai selera. Praktekkan resep yang sudah dipilih untuk memasak masakan ayam kesukaan keluarga.

Resep Masakan Ayam

Resep Semur Ayam

Miftahul Huda
5 min read

Resep Pepes Ayam

Miftahul Huda
4 min read

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *